Saturday 4 October 2008

Biru



Pemandangan ini sangat tidak langka kita temukan di daerah pelabuhan-pelabuhan besar. Saya mengambil gambar ini di Dumai-Riau. Sayang di laut ini airnya tidak seperti warna laut biasanya yang berwarna biru. tapi saya senang melihat warna awan yang begitu biru, yang membuat saya tak henti-henti untuk memandang ke arah atas.

apakah kita masih bisa melihat langit yang begitu indah seperti itu pada tahun-tahun yang akan datang? sekarang ini saja pemandangan seperti ini sudah mulai susah ditemui di daerah Dumai ini, hal ini dikarenakan banyaknya pembakaran hutan dimana-mana yang membuat langit biru ini tertutup dengan asap tebal yang menyelimuti bumi. Saya tidak begitu yakin kita dapat melihatnya lagi, bagaimana tidak? sekarang saja bumi sudah terasa sangat panas, bumi sudah mulai tidak nyaman untuk di huni oleh manusia. Sepertinya tangan-tangan nakal yang suka merusak bumi tidak bisa kita hapus, semuanya manusia sudah buta dengan uang, demi kepentingan dia sendiri, banyak manusia yang harus merasakan akbatnya, seperti banjir tahunan yang sering terjadi di Riau ini.

Mengapa harus Global warming???


STOP GLOBAL WARMING!!!!!!

No comments: